Bobby Nasution Bangun 2 Underpass di Medan, Ini Tahapan Proyeknya

Bobby Nasution Bangun 2 Underpass di Medan, Ini Tahapan Proyeknya

MedanWow.id – Pemerintah Kota Medan di tahun 2023 bakal membangun dua underpass di Jalan Brigjen Katamso dan Jalan HM Yamin. Dua underpass itu diharapan selesai pada November 2024.

Wali Kota Medan Bobby Nasution berharap dua underpass ini bisa mengurangi kemacetan di wilayahnya. Bobby juga meminta sebelum pembangunan kedua underpass, pihaknya juga memperhatikan dampak yang ditimbulkan bagi warga sekitar maupun pengguna jalan.

“Perlu dipastikan lagi dampak yang ditimbulkan dari pembangunan kedua underpass tersebut. Sebab, kawasannya kita ketahui cukup padat,” ucap Bobby.

Diketahui, pembangunan kedua underpass akan dilakukan Dinas Sumber Daya Air, Bina Marga dan Bina Konstruksi (SDABMBK) Kota Medan dengan menggunakan dana APBD Kota Medan.

Kadis SDABMBK Topan OP Ginting dalam keterangannya menjelaskan, biaya yang digunakan untuk dua underpass sekitar Rp400 miliar.

Dijelaskan Topan, pembangunan kedua underpass akan memakai skema pembiayaan multiyears, yakni APBD Medan tahun anggaran 2023 dan 2024.

Pada Januari hingga Maret 2023 dilakukan penyusunan Detail Engineering Design (DED) dan penyusunan dokumen lingkungan.

Kemudian pada April-Mei 2023 dilakukan proses tender. Sedangkan Juni-Desember 2023 dilakukan pengerjaan fisik tahap pertama. Ditargetkan, pembangunan kedua underpass akan selesai November 2024.

(mw/ds)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *