Update Korban Tewas Longsor di Natuna Bertambah Jadi 48 Jiwa
MedanWow.id – Korban tewas akibat bencana tanah longsor di Kecamatan Serasan, Kabupaten Natuna, Kepulauan Riau bertambah. Hingga hari ini, Senin (6/3/2023) jumlah korban tewas mencapai 48 jiwa.
“Ada 48 korban jiwa, 47 terindentifikasi, satu belum teridentifikasi,” tulis laporan Dinas Kominfo Natuna, dikutip Senin (13/3/2023). Selain itu, dilaporkan juga korban luka-luka sebanyak delapan orang, di mana empat korban mengalami luka berat, tiga orang dirawat di Kalimantan dan satu orang dirawat di Ranai.
“Jumlah korban yang hilang atau belum di temukan enam jiwa,” lanjut laporan itu. Sementara itu dari data yang ada, sebanyak 2.835 jiwa masih mengungsi.
Jika dirinci, 2.835 jiwa itu tersebar di berbagai penampungan seperti 340 jiwa di PLBN, 463 jiwa di Plimpak, 63 jiwa di Kampung ilir, 45 jiwa di Batu Berian, 552 jiwa di Desa payak.
Selanjutnya 256 jiwa di Tanjung Setelung, 238 jiwa di SMAN 1, 389 jiwa di Air Nusa, 50 jiwa di Jermalik, 196 jiwa di Arun Ayam, dan 243 di Air Ringau.
Sebelumnya, bencana tanah longsor terjadi kampung di Kecamatan Serasan, Kabupaten Natuna, Kepulauan Riau, Senin (6/3/2023). Longsor terjadi karena wilayah itu diguyur hujan terus menerus.
Akibat bencana tersebut satu kampung tertimbun, banyak rumah dan jalanan tertimpa material longsor.
(mw/ds)