Mark Zuckerberg Ciptakan Gelang Pembaca Pikiran, Segera Rilis

Mark Zuckerberg

MedanWow.id – Bos Meta Mark Zuckerberg menciptakan gelang yang bisa membaca pikiran. Penggunanya disebut bisa mengetik hanya dengan berpikir atau ‘think-to-type’.

Cara kerjanya begini. Ketika seseorang memakai gelang tersebut, gelang akan menginterpretasikan sinyal otak dari otot-otot di tangan. Ini akan membuatnya lebih akurat daripada yang ditafsirkan oleh AI berbasis kamera.

Melansir Android Central, Zuckerberg baru-baru saja membahas soal ini di podcast Morning Brew Daily. Kala itu, Zuck diminta host untuk mencontohkan kekuatan AI di masa depan. Dia pun membahas soal gelang wearable elektromiografi (EMG) dari perusahaannya.

“Di masa depan, pada dasarnya Anda akan dapat mengetik dan mengontrol sesuatu dengan memikirkan bagaimana Anda ingin menggerakkan tangan Anda, tetapi itu bukan gerakan yang besar, jadi saya bisa duduk di sini, pada dasarnya mengetikkan sesuatu ke AI,” kata suami dari Priscilla Chan itu.

Ketika menggunakan pelacakan berbasis kamera, hasilnya bisa salah jika orang melakukan gerakan yang tidak benar-benar sesuai. Akan tetapi, sebenarnya sinyal otak bisa jadi benar walaupun gerakannya salah. Karena itu, EMG menawarkan output yang lebih baik.

Zuck mengatakan, bahkan gerakan jari sekecil apapun dapat memberikan sinyal otak yang cukup kuat untuk EMG menangkapnya.

Antarmuka saraf ini pertama kali diperkenalkan Meta pada 2017 dalam acara F8. Saat itu, Facebook mengungkapkan mereka memiliki tim yang terdiri dari 60 insinyur yang bekerja untuk membangun antarmuka otak-komputer. Tujuannya untuk memungkinkan pengguna mengetik hanya dengan pikiran tanpa harus ada implan invasif.

Regina Dugan Kepala Divisi R&D Facebook Building 8 menjelaskan bahwa mereka memiliki misi untuk memungkinkan orang mengetik dengan kecepatan 100 kata per menit. Itu berarti, lima kali lebih cepat dari mengetik di HP.

Kembali soal klaim terbaru Zuck, yang menjadi menarik adalah waktu pengumuman ini. Kabar ini disampaikan Zuck tak lama setelah Elon Musk mengaku Neuralink (perusahaannya) sukses menanamkan chip ke otak manusia kemudian bisa menggerakan mouse hanya dengan pikiran.

(mw/ds)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *