Zelensky Ungkap Kemungkinan Putin Gunakan Nuklir: Semua Negara Harus Khawatir

In this photo provided by the Ukrainian Presidential Press Office, Ukrainian President Volodymyr Zelenskyy delivers his speech addressing the nation in Kyiv, Ukraine, Friday, Feb. 25, 2022. Russian troops bore down on Ukraines capital Friday, with explosions and gunfire sounding in the city as the invasion of a democratic country fueled fears of wider war in Europe and triggered new international efforts — including direct sanctions on President Vladimir Putin — to make Moscow stop. (Ukrainian Presidential Press Office via AP)

Presiden Ukraina Volodymyr Zelensky mengatakan semua negara harus siap akan kemungkinan terburuk yang bisa diambil oleh Presiden Rusia Vladimir Putin terkait invasinya di Ukraina. Dia menyebut Putin bisa kapanpun menggunakan senjata nuklir taktis.

Seperti dilansir CNN, Zelensky memperingatkan semu negara di dunia atas kemungkinan terburuk yang bisa dilakukan Putin. Zelensky mengatakan kepada Jake Tapper CNN, dalam sebuah wawancara eksklusif dari kantor presiden di Kiev pada hari Jumat (15/4), bahwa Putin dapat beralih ke senjata nuklir atau kimia karena tidak menghargai kehidupan rakyat Ukraina

“Tidak hanya saya, seluruh dunia, semua negara harus khawatir karena itu bukan informasi yang sebenarnya, tetapi bisa jadi kebenaran,” kata Zelensky, beralih ke bahasa Inggris untuk menekankan maksudnya.

Zelensky kembali mengingatkan bahwa Putin bisa melakukannya kapan saja. Dia menyampaikan, bagi Rusia, kehidupan manusia tidak ada artinya.

“Senjata kimia, mereka harus melakukannya, mereka bisa melakukannya, bagi mereka kehidupan rakyat, tak berarti. Itu sebabnya,” kata Zelensky.

Dia mengaku menyampaikan hal tersebut bukan untuk menakuti semua orang. Akan tetapi, agar semua negara bersiap atas kemungkinan tersebut.

“Kita harus berpikir untuk tidak takut, tidak takut tetapi bersiaplah. Tapi itu bukan pertanyaan untuk Ukraina, tidak hanya untuk Ukraina, tetapi untuk seluruh dunia, saya pikir,” lanjut dia

Sumber : Detik

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *