Endorse Produk Bersama Sandiaga Uno, Musa Rahekshah Yakin UMKM Bisa Ekspor
Wakil Gubernur Sumatera Utara, Musa Rajekshah, mendampingi Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Menparekraf), Sandiaga Salahuddin Uno, melakukan sesi foto endorse produk UMKM di acara KaTa Kreatif di Medan Club, Senin (8/11).
.
Foto endorse sebagai promosi produk ini diyakini mampu mendongkrak penjualan produk UMKM hingga 35 sampai 40%.
.
Lanjut Sandi, program Kabupaten Kota Kreatif (KaTa Kreatif) oleh Kemenparekraf berkolaborasi dengan pemerintah daerah ini untuk memulihkan sektor pariwisata dan ekonomi kreatif (parekraf) dengan mendorong para pelaku usaha beradaptasi, inovasi, dan kolaborasi.
.
Ijeck juga berharap kepada pelaku usaha ekonomi kreatif untuk terus maju baik di skala lokal, nasional hingga produk tersebut bisa dikenal hingga di negara lain.
“Insya Allah, jangan hanya berpikir cuma skala lokal atau nasional tapi kita harus berpikir bagaimana kita bisa mengekspor produk kita. Kalau ada kemauan saya yakin kita pasti bisa,” jelas Ijeck.
.
Ia juga meminta kepada Menteri Sandiaga Uno untuk mendukung pembangunan pariwisata di Sumut, bukan hanya Danau Toba tapi juga Tangkahan, Bukit Lawang hingga Nias dan tanpa melupakan daerah lainnya.
Sumber : Analisadaily
Jangan lupa follow dan ikuti terus @medanwow, agar tidak ketinggalan berita dan info menarik lainnya.
#medan #SumutBermartabat #umkmindonesia #medanwow